Tema pada desain ini adalah tentang lingkungan.
Tujuan
dari design
Tujuan dari desain ini
adalah membuat sebuah poster, memvisualisasikan dan menstruktur suatu komposisi
yang mengandung makna agar masyarakat tertarik untuk melihat poster dan
memahami makna yang disampaikan.
Pesan
dari desain
Pesan dari poster ini
adalah mengingatkan kepada seluruh masyarakat dunia untuk lebih peduli terhadap
lingkungan. Penyelamatan terhadap arktik sangat penting, seiring dengan
banyaknya perusahaan minyak dunia yang melakukan eksplorasi disepanjang lepas
pantai dikawasan kutub utara. Dampaknya adalah tumpahan minyak akibat
eksplorasi ini akan merusak kawasan alam artik dan lama kelamaan tidak akan ada
es sama dikawasan artik. Ancaman ini akan dirasakan oleh banyak spesies salah
satunya adalah beruang kutub.Selain itu kita manusia juga akan merasakan
efeknya yaitu perubahan iklim akibat
(global warming) yang menyebabkan manusia suatu saat nanti akan punah.
Inilah saatnya kita harus melakukan perubahan besar terhadap kawasan artik,
bukan hanya memikirkan kepuasan pribadi semata tetapi harus memikirkan
keselamatan semua makhluk hidup yang ada dibumi ini.
Teori design
Graphic
Design Solutions 4th Edition, Chapter 07 : Poster.