Rabu, 03 April 2013

TEKNOLOGI NFC


Sekarang telah muncul terobosan baru teknologi dalam perpindahan data yang disebut dengan NFC. NFC Near Field Communication (NFC) adalah perangkat teknologi komunikasi nirkabel berbasis Radio Frequency Identification (RFID) yang menggunakan induksi medan magnet dan memungkinkan komunikasi antar perangkat elektronik dalam jarak yang dekat.

Teknologi NFC pada handphone selangkah lebih maju daripada teknologi RFID di mana pada handphone ditanamkan NFC chip yang dapat bertindak sebagai kartu RFID dan juga sebagai reader sekaligus dengan radius jangkauan pendek (kurang dari 10 cm). Dalam pememakaian di smartphone sendiri, NFC menyerupai bluetooth. Kita dapat mendekatkan smartphone yang satu dengan yang satunya lagi sehingga file yang akan dipindahkan seolah olah disedot oleh salah satu hp sehingga dapat berbagi data dengan cepat. Perpindahan dapat berupa file, foto, atau tampilan web browser dengan sayarat kedua smartphone memiliki aplikasi NFC.

Selain itu teknologi NFC pada handphone dapat menggantikan dompet di mana dapat mengeluarkan uang dan juga menerima uang dari dan ke sesama pengguna NFC. Selain untuk pembayaran teknologi NFC dapat digunakan sebagai pengganti KTP, SIM, kartu mahasiswa, dan lain-lain, kartu absen, dan lain-lain. RFID ini memiliki bentuk dan fungsi yang sama seperti kartu ATM bedanya adalah kartu RFID tidak perlu digosok (contactless) sehingga kartu RFID tidak perlu dikeluarkan dari dompet dalam proses pembayaran, pengguna cukup mendekatkan dompetnya ke terminal pembayaran atau disebut reader. contohnya e-Toll untuk pembayaran otomatis gerbang tol.

Sumber http://inet.detik.com/read/2012/03/19/140411/1870973/328/tren-baru-transaksi-dengan-nfc

Tidak ada komentar:

Posting Komentar